Penjual Nakal di Star.Audio99 Jakarta - Sebenarnya ada banyak cara untuk melaporkan Penjual Nakal di Tokopedia ini. Ciri-ciri penjual nakal di Tokopedia sudah saya bahas pada postingan sebelumnya. Kita sebagai pembeli juga sudah dilindungi oleh asuransi barang plus asuransi pengiriman. Di aplikasi tokopedia sendiri sudah diberi kolom untuk melaporkan penjual nakal ini. Anda bisa melakukan langkah-langkah berikut:
1. Buka halaman produk yang akan dilaporkan
2. Scroll ke bawah dan pilih Diskusi Produk
3. Pilih kategori dan sub-kategori yang sesuai
4. Isi detail laporan
5. Klik Lapor
6. Klik Lapor kembali pada pop up menu yang muncul
Tentu sebelumnya guna mencegah hal-hal yang tidak kita harapkan dalam belanja daring.Kita juga sebagai pembeli harus bisa menjadi pembeli yang cerdas dengan melakukan hal-hal berikut: Membaca review toko, Melihat foto-foto barang pada transaksi sebelumnya, Mengecek rating toko.
Kecewa, dongkol kadang timbul dari pembelian daring ini ketika apa yang kita beli barangnya tidak sesuai orderan, atau sialnya malah barang gak ada rimbanya. Koq bisa? Bisalah karena tidak semua penjual di Tokopedia itu berhati nurani, ada juga penjual nakal yang mencederai penjual jujur. Kita yang jauh di Papua bagaimana caranya melihat barang secara utuh, barang yang dikirim penjual tokopedia benar-benar sampai ke alamat expedisi? Celakanya kita sudah mengisi ulasan barang dengan bintang lima, maka ini akan jadi senjata mematikan untuk pembeli mengelak dari tugas penjual yang baik.
Seperti toko Star.Audio99 ini penjualnya gak mau peduli sama kesulitan pembeli. Penjual ini bersikap arogan, menghapus semua isi diskusi yang bersifat kompalin. Padahal kita tak mungkin lari ke area diskusi kalau saja area chat dia jawab baik-baik. Area Chat Penjual sama sekali tidak diindahkan, meski terlihat ONLINE jawabannya akan otomatis terjawab sama mesin penjawab chat.